PENGERTIAN DESAIN INTERIOR DAN DEKORASI INTERIOR


Dalam merancang ruangan yang indah dan nyaman bukanlah hal yang mudah meskipun berprofesi sebagai arsitektur sekalipun. Butuh pemahaman kusus dan kretifitas mengkonsep dengan baik. Ketika membuat desainer interior serta dekorator interior perlu memiliki bakat dan kemampuan untuk menciptakan ruangan yang indah. Oleh sebab itu untuk mendukung dalam pekerjaan desain interior butuh pendukung seperti gambar-gambar dan artikel baik dari buku atau membaca di sebuah situs. Simak beberapa ulasan tentang desain interior yang kami rangkung berikut ini.
Desain interior rumah


SEJARAH TENTANG DESAIN INTERIOR

Kebudayaan memiliki pola perkembangan yang masing-masing berbeda. Setiap peradaban mengembangkan seni arsitektur, gaya furnitur dan asesoris ruang berdasarkan ketersediaan bahan di wilayah geografis masing-masing atau didapatkan dari perdagangan dan tersedianya tenaga kerja yang murah. Seperti negara maju Mesir, Yunani dan Romawi telah mencapai peradaban yang tinggi pada era, merupakan peradaban yang ditandai dengan adanya kelompok elit, banyaknya sumber daya manusia yang murah serta memiliki tradisi relijius yang mendorong timbulnya ketrampilan artistik untuk mendapatkan keabadian/ immortality melalui bangunan-bangunan dan harta bendanya. 
Di negara Mesir, Yunani dan Romawi dapat dijadikan sebagai titik tolak pada perkembangan desain interior karena karya-karya seni dan desain yang diciptakan pada masa itu masih sangat mempengaruhi bentuk-bentuk furnitur, arsitektur dan benda-benda seni pada masa kini.

Perkembangan Di Mesir

Sejarah perkembangan desain interior perpusat dari perkembangan yang terjadi pada peradaban Mesir Kuno. Banyak seni tradisi yang berawal dari Mesir karena bangsa Mesir Kuno memiliki ketrampilan kekriyaan mewah, yang mampu membuat berbagai produk seni yang indah meski dengan peralatan yang terbatas. Seni pada furnitur merupakan penemuan yang berharga yang hingga kini tetap digunakan, selain itu orang Mesir adalah penenun yang handal serta pembuat furnitur yang hebat, menggunakan sambungan konstruksi yang sampai sekarang lazim digunakan yaitu konstruksi dovetail, mortise dan tenon. 
Di daerah Mesir waktu itu memberi inspirasi desain melalui tumbuhan yang tumbuh yang diterapkan sebagai motif ornamen, berupa stilasi bunga papyrus, lotus lili, dan palem, yang disusun secara sistematis dan terkesan kaku. 

Perkembangan di Yunani 

Arsitektur Yunani hampir seluruhnya difokuskan pada bangunan kuil dan bangunan umum. Hampir seluruh aspek kehidupan orang Yunani pada saat itu baik di bidang seni, arsitektur maupun kepustakaan, memiliki kepentingan relijius, bahkan kegiatan sekuler seperti teater dan Olympic Games pun dikembangkan dari suatu upacara sakral. 
Perkembangan desain di Yunani pada saat itu dipengaruhi oleh bentuk-bentuk dan ornamen dari Mesir, akan tetapi bangsa Yunani dengan cepat dapat menyempurnakan bentuk-bentuk kaku dari pengaruh Mesir tersebut dan menemukan bentuknya sendiri. Pengaruh desain, seni dan arsitektur pada masa peradaban Yunani tersebar secara lebih luas dibanding peradaban yang lain, misalnya seni patung, motif dan elemen-elemen arstitektur Yunani dijadikan acuan hingga berabad-abad kemudian, bahkan hingga saat ini. Furnitur terkenal yang dihasilkan pada jaman Yunani Kuno adalah Klismos Chair, sebuah kursi berbentuk lengkung yang mengalir lembut, dengan sandaran punggung sesuai lengkungan punggung manusia. 

Perkembangan di Romawi 

Sangat berbeda dengan Yunani dan Mesir, Bangsa Romawi adalah bangsa yang praktis, yang tidak hanya memikirkan untuk membuat kuil dan kuburan, tapi lebih banyak membuat kebutuhan duniawi seperti forum, lengkung/monumen kemenangan, pemandian umum/thermae, bahkan juga saluran air.

PENGERTIAN DESAIN INTERIOR

Desain interior adalah suatu tindakan oleh desainer dalam perencanaan tata letak dan perancangan ruang dalam di suatu bangunan sebelum nantinya akan bangunan tersebut dibuat. Tujuannya adalah untuk menciptakan struktur bangunan dalam dengan tatanan ruang yang fungsional, nyaman dan indah. Sedangkan Desainer interior adalah seseorang yang melakukan pekerjaan perancangan interior. Seorang desainer interior harus melaksanakan desain dengan baik agar kepuasan klien dapat terpenuhi. Untuk itu desainer juga harus memiliki data diri dari klien tersebut meliputi usia, jenis kelamin, pekerjaan, hobi, warna kesukaan, gaya yang diinginkan, kesan ruang yang diharapkan dan sebagainya. Dengan data yang lengkap maka perumusan desain menjadi lebih terarah.

PENGERTIAN DEKORASI INTERIOR

Dekorasi interior tidaklah sama dengan desain interior. Meskipun kedua ini sangat mirip. Dekorasi berasal dari kata bahasa Inggris “decorate” yang berarti menghiasi sedangkan “decoration” berarti hiasan. Secara istilah dekorasi adalah kegiatan hias-menghias atau suatu kegiatan yang bertujuan untuk memperindah sesuatu. Dekorasi interior secara umum terkait dengan sesuatu yang menyangkut finishing (pengecatan, pelapisan), pengolahan permukaan, penataan perabot dan pelapisan dinding. Subjek yang melakukan dekorasi disebut dengan dekorator. Meskipun hanya bertugas menghias ruang, seorang dekorator interior dapat pula bekerja di berbagai bidang perancangan dan bekerja bersama dengan desainer interior dalam melakukan kegiatan perancangan.

KESIMPULAN

Pengertian Dekorasi interior dan desain interior itu berbeda. Masing-masing mempunyai arti yang berbeda. Dekorasi interior adalah bagian dari desain interior . Dimana desain interior tinjakannya mencakup lebih luas yaitu mulai dari perencanaan sebelum dibuat sebuah bangunan. Sedangkan dekorasi interior adalah kegiatan hias-menghias atau suatu kegiatan yang bertujuan untuk memperindah sesuatu ruangan atau lebih singkatnya finishing.

Demikian ringkasan tentang pengertian desain interior dan dekorasi interior. Semoga bermanfaat untuk kemajuan bersama.







LihatTutupKomentar